SEMARAKPOST – KEPAHIANG | BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika) Kepahiang bertugas melaksanakan pemerintahan di bidang meteorologi, klimatologi, kualitas udara, dan geofisika.
BMKG Kepahiang prediksi cuaca yang berkemungkinan terjadi pada tanggal 27 November, pada hari pemungutan suara pilkada 2024.
Prediksi BMKG, Kepahiang berpotensi hujan saat pemungutan suara. Keterangannya, pada pukul 07.00 WIB Kepahiang akan mendung. Pada pukul 10.00 WIB hingga 13.00 WIB akan turun hujan petir. Pukul 19.00 – 22.00 WIB akan kembali turun hujan petir pada tanggal 27 November.
“Kepahiang berpotensi hujan besok, lebih tepatnya menurut pengamatan pada pukul 07.00 WIB Kepahiang akan mendung. Pada pukul 10.00 WIB hingga 13.00 WIB akan turun hujan petir. Pukul 19.00 – 22.00 WIB akan kembali turun hujan petir.” sampai Mahdi, BMKG Kepahiang.
Semoga pemungutan suara dapat tetap terlaksanakan sebagaimana mestinya tanpa hambatan, yang mana kita ketahui pemungutan suara Pilkada 2024 adalah moment penting yang tak dapat diulang dengan mudah.