SemarakPost.com | Bengkulu – Kapolda Bengkulu Irjen Pol Teguh Sarwono menyampaikan apresiasinya atas gelaran Pilkada serentak di Provinsi Bengkulu pada Rabu 9 Desember 2020 yang berlangsung kondusif. Seperti diketahui, di Provinsi Bengkulu telah digelar Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur, Pilkada Bupati dan Wakil Bupati untuk Kepahiang, Rejang Lebong, Lebong, Bengkulu Utara, Mukomuko, Seluma, Bengkulu Selatan dan Kaur.
“Kami berterimakasih kepada KPU dan jajarannya, Bawaslu dan jajarannya, pasangan calon, tim sukses, tokoh masyarakat, termasuk juga media massa dan semua masyarakat yang telah berpartisipasi melaksanakan suksesnya Pilkada serentak di Provinsi Bengkulu. Seperti kita ketahui Pilkada serentak di Bengkulu berjalan aman, kondusif dan tetap menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah Covid-19,” kata Kapolda Bengkulu dalam keterangan kepada wartawan.
Kapolda juga menyampaikan agar pasangan calon, tim sukses juga pendukung serta simpatisan paslon agar menerima hasil pilkada karena semua proses telah dilalui secara demokratis. Kedepan, Kapolda berharap agar semua pihak dapat bersinergi bersama-sama membangun daerah, serta kepada pasangan calon yang terpilih agar dapat menjalankan amanah sebaik-baiknya.
Senada disampaikan oleh Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Sudarno, pihaknya berterimakasih kepada semua elemen masyarakat yang berperan dalam mensukseskan pelaksanaan Pilkada serentak 2020 di Bengkulu. Dia berharap situasi kondusif ini dapat terus menjadi bagian dari masyarakat Bengkulu, tidak hanya dalam menghadapi pesta demokrasi pilkada saja.