Sosialisasi Aplikasi PPID

SEMARAKPOST | KEPAHIANG – Dalam rangka mewujudkan keterbukaan informasi publik di kabupaten Kepahiang, Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik (kominfosantik) Kabupaten Kepahiang menggelar sosialisasi aplikasi PPID (Pejabat Pengelola Informasi Daerah). Sosialisasi diikuti oleh para PPID pelaksana yang tersebar di 36 OPD dalam kabupaten Kepahiang. Kamis (14/12/2023) di Aula Dikbud Kepahiang.

Kepala dinas kominfosantik kabupaten Kepahiang Dicky Iswandi, ST mengungkapkan bahwa Pemkab Kepahiang melalui Diskominfosatik (PPID Utama) sudah menerapkan sistem informasi berupa laman PPID di setiap OPD (selaku PPID Pelaksana) untuk dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat secara langsung. Laman ini juga sudah terintegrasi dengan Sekretariat PPID Utama, sehingga diharapkan koordinasi dan administrasi bisa terlaksana dengan baik.

“Tugas PPID Utama tidak akan berhasil apabila tiap OPD, selaku PPID Pelaksana, tidak berperan aktif dalam memberikan informasi kepada masyarakat karena pada hakikatnya PPID utama dan PPID Pelaksana adalah satu kesatuan,” terang Dicky.

Dicky juga mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk pembinaan dari PPID utama kepada PPID pelaksana, dengan harapan ada upaya peningkatan kualitas, pelayanan informasi hingga dokumentasi pemerintah daerah. Terlebih, dalam proses pemenuhan keterbukaan informasi publik ini dipantau langsung oleh pemerintah pusat.

“Saya berharap dengan dilaksanakannya sosialisasi ini dapat meningkatkan kualitas informasi dan dokumentasi daerah. Sehingga kedepan Pemkab kabupaten Kepahiang mendapat predikat informatif dari komisi informasi publik daerah Bengkulu,” kata Dicky.

Adapun yang menjadi narasumber dalam sosialisasi ini adalah dari Komisi Informasi Publik Provinsi Bengkulu dan Kepala Bidang Informasi Komunikasi Publik Dinas Kominfo Kabupaten Kepahiang.(RLS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *