Pemerintah Desa Cugung Lalang Olah Pembibitan Ikan Lele T.A 2022

SemarakPost.Com | Kepahiang – Pemerintah Desa Pekalongan, Kecamatan Ujan Mas, Kabupaten Kepahiang, Bengkulu menggelar musyawarah desa penetapan sosialisasi ketahanan pangan sekaligus Musyawarah RPJMdes, Senin (4/07/22) di Balai Desa Cugung Lalang.

Kegiatan tersebut dihadiri perwakilan Camat Ujan Mas, Arman SPd, Kepala Desa Cugung Lalang, Edi Susanto, Dinas PMD, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, Ketua TPK, Ketua BPD, seluruh perangkat Desa, dan masyarakat Desa setempat.

Kades Cugung Lalang, Edi Susanto menyampaikan, berdasarkan musyawarah Desa Cugung Lalang akan mengelolah ketahanan pangan dan ekonomi bersama masyarakat tahun anggaran 2022 berupa pembibitan ikan lele.

“Berdasarkan musyawarah, Pemerintah Desa Cugung Lalang akan mengelolah ketahanan pangan dan ekonomi bersama masyarakat tahun anggaran 2022 berupa pembibitan ikan lele,” ujar Edi Susanto.

Seluruh Kepala Dusun masing-masing untuk menampung inspirasi dari masyarakat dalam mengelolah bersama.

“Semoga kegiatan Desa Cugung Lalang tidak ada halangan dan hambatan, semoga masyarakat bisa turut membantu dalam mengelolah bersama,” pungkas Kades. (nik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *