Open Road Race Frastien Cup, Dede Frastien : Wadah Penyaluran Bakat Anak Muda Kepahiang, Tingkatkan Ekonomi Masyarakat dan Tarik Wisatawan

Ketua Penyelenggara, Dede Frastien SH MH

SemarakPost.Com | Kepahiang – Open Road Race Kepahiang, Frastien Cup. Kegiatan akan berlangsung di Sirkuit Non Permanen Perkantoran Pemkab Kepahiang, Sabtu – Minggu (20-21/08/22).

Ketua penyelenggara, Dede Frastien SH MH menyampaikan, ajang balap motor ini merupakan wadah positif bagi anak muda Kepahiang dalam menyalurkan hobby olahraganya.

Ketua Penyelenggara, Dede Frastien SH MH

“Ajang balap motor Frastien Cup Open Road Kepahiang 2022 ini, adalah Sebuah ajang yang selama kurang lebih 3 Tahun ini kita nantikan di Kepahiang, seperti yg kita ketahui bahwa sirkuit non permanen perkantoran pemkab Kepahiang adalah Sirkuit yg memiliki karekteristik yang menantang dan selalu dinantikan oleh para pecinta olahraga motor balap khususnya Road Race,” ujar Dede.

Dede berharap dengan diadakannya event ini akan memberikan semangat dan wadah positif bagi anak muda Kabupaten Kepahiang dalam menyalurkan Hobby olahraganya.

“Kita juga menyediakan Bazar UMKM dalam rangka peningkatan ekonomi kreatif bagi pelaku usaha UMKM Kabupaten Kepahiang, dan yang paling penting dengan terselenggarannya event ini kita mampu mempromosikan wisata Kabupaten Kepahiang, karena kita juga berharap dalam event ini kita mampu membawa wisatawan dari luar untuk datang ke Kabupaten Kepahiang,” pungkas Dede.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *