Capaian Hasil Pembangunan Bidang Pariwisata Kepahiang 3 Tahun Terakhir

SemarakPost.com | Kepahiang Peluang Kabupaten Kepahiang untuk menjadi salah satu tujuan wisata di Provinsi Bengkulu sangat besar, sebab di Kabupaten Kepahiang banyak terdapat objek wisata yang sangat menarik, spesifik dan jarang ditemukan di daerah lainnya.

Salah satu objek wisata yang paling potensial adalah pemandangan kebun teh di Kecamatan Kabawetan.

Di Kabupaten Kepahiang terdapat 28 objek wisata yang telah teridendifikasi serta memiliki daya tarik yang khas. Objek wisata tersebut tersebar di 8 Kecamatan di Kabupaten Kepahiang.

Berikut disampaikan hasil pembangunan bidang pariwisata yang telah dilaksanakan dalam kurun waktu 3 tahun terakhir.

1. Pembangunan Tourism Information Center (TIC) di komplek perkantoran Pemda Kepahiang tahun anggaran 2017.

2. Pembangunan toilet sehat di lapangan Santoso tahun anggaran 2017.

3. Pembangunan gedung Guesthouse di Kecamatan Kabawetan tahun anggaran 2018.

4. Pembangunan Merk Mountain Valley di Kecamatan Kabawetan tahun anggaran 2018.

5. Pembangunan rest area 1 di Kecamatan Kabawetan tahun anggaran 2018.

6. Penataan lapangan tribun lahan parkir di Kecamatan Kabawetan tahun anggaran 2018.

7. Pameran dan promosi daerah di Kabupaten Kepahiang tahun anggaran 2019

8. Pengembangan objek wisata unggulan di Kabupaten Kepahiang tahun anggaran 2019.

9. Pengembangan daerah tujuan wisata di Kabupaten Kepahiang tahun anggaran 2019.

10. Pembangunan pagar gedung guesthouse di Kecamatan Kabawetan tahun anggaran 2019.

11. Pengerasan jalan rest area 6 di Kecamatan Kabawetan tahun anggaran 2019.

12. Pembangunan toilet rest area 6 di Kecamatan Kabawetan tahun anggaran 2019.

13. Pembangunan pusat jajanan kuliner taman Santoso di Kecamatan Kepahiang tahun anggaran 2019.

14. Pemasangan lampu taman Santoso di Kecamatan Kepahiang tahun anggaran 2019.

15. Pembangunan Musholah rest area 6 dan taman Santoso di Kecamatan Kabawetan dan Kepahiang tahun anggaran 2019.

16. Pembangunan gazebo rest area 6 di Kecamatan Kabawetan tahun anggaran 2019.

17. Pemasangan lampu rest area 6 di Kecamatan Kabawetan tahun anggaran 2019.

Sumber catatan tersebut dilansir dari buku capaian hasil pembangunan Kabupaten Kepahiang tahun 2016 – 2019.

Meski demikian, dari pantauan wartawan masih ada sejumlah bangunan yang menjadi potensi wisata yakni, pembangunan rumah adat di komplek perkantoran Pemda Kepahiang dan pembangunan monumen kopi di Pasar Kepahiang serta pembangunan Masjid Agung Baitul Hikmah di depan komplek perkantoran Pemda Kepahiang yang dapat menjadi salah satu tujuan wisata iman di Kabupaten Kepahiang.

Bukan hanya pembangunan fisik, menariknya Pemkab Kepahiang juga telah menerima sertifikat tanah hibah dari PT. Sarana Mandiri Mukti (SMM) Kabawetan seluas 280.288 M2.

Penyerahan sertifikat tanah hibah PT. SMM dilaksanakan dalam 2 tahap, untuk tahap 1 diserahkan sebanyak 12 sertifikat dengan luas 58.288 M² dan untuk tahap 2 sebanyak 9 sertifikat dengan luas 222.000 m².

Sertifikat tersebut langsung diserahkan oleh Kepala BPN Kepahiang Achmad Mustafid Kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kepahiang yang diterima langsung oleh Bupati Kepahiang Dr Ir Hidayattullah Sjahid MM IPU, di ruang Kerja Bupati Kepahiang, Kamis (11/6/2020).

Bupati Kepahiang menyampaikan, tanah hibah dari PT. SMM ini akan dimanfaatkan untuk meningkatkan sektor Pariwisata di Kabupaten Kepahiang kedepannya.(ton)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *